PILIHAN
KU AKUNTANSI
Saya memilih
jurusan akuntansi karena akuntansi itu menyenangkan, didalam pelajaran
akuntansi tersebut ada kesulitannya tersendiri tetapi jika kita mengerti
pelajaran tersebut akan terasa mudah saat kita mengerjakan pelajaran akuntansi
tersebut . Saya memilih jurusan akuntansi karena waktu SMK saya kelas akuntansi
jadi waktu pas masuk kuliah tidak lagi bingung ingin memilih jurusan apa .
Awalnya
akuntansi itu membuat saya pusing karena setiap pelajarannya ada proses hitung
menghitung tapi dengan berjalannya waktu saya suka dengan akuntansi. Dan
memlilih jurusan akuntansi didalam perkuliahan itu memliki tujuan tersendiri
karena nanti pas saat lulus saya ingin bekerja di bidang accounting . Saya
memilih jurusan akuntansi karena ingin memperdalam ilmu akuntansi dan
memperluas pengetahuan tentang akuntansi walaupun kadang kadang didalam
materinya ada yang sulit dipelajari . Ada satu materi didalam akuntansi
tersebut yang menurut saya itu paling sulit yaitu jurnal penyesuaian dan
tentang pajak waktu saya duduk di SMK belajar jurnal penyesuaian dan pajak itu
saya sampai berulang ulang memahami pelajaran tersebut karena memliki kesulitan
tersendiri.
Banyak orang
yang awalnya mendengar kata AKUNTANSI itu sudah membayangkan akuntansi itu
sulit karena banyak hitung menghitung uang tetapi uang itu tidak nampak kita
hanya menghitung pemasukan dan pengeluaran kas dalam periode tertentu, tetapi
jika sudah dipelajari dan mengerti ada kemudahan tersendiri untuk mengerjakan
tugas akuntansi . Saat saya mengerjakan akuntansi ada tantangan tersendiri
kadang membuat saya bingung membuat pusing membuat kesal kalau hasilnya tidak
balance tapi saya tidak menyerah mengerjakan akuntansi sampai hasilnya balance.
Pengalaman waktu
SMK pas mau ujian itu sudah kepikiran bagaimana kalau hasilnya tidak balance
sampai mingu minggu terakhir mau ujian kejuruan itu setiap hari tidak lepas
dari pelajaran akuntansi dan pada akhirnya alhamdulillah ujian kejuruan itu
bisa dikerjakan. Dalam mengerjakan akuntansi itu ada senengnya ada susahnya ada
bingungnya ada kesalnya pokonya semuanya ada tapi saya tetap setia pada
akuntansi dan meneruskan kuliah mengambil jurusan akuntansi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar